Tipsseo.net - Pola Diet Diabetes Dijamin Mampu Mengontrol Gula Darah - Sebagaimana diketahui pada penyakit diabetes, tubuh pengidapnya tidak mampu mengolah kandungan gula dalam darah. Hal ini menyebabkan gula darah dalam tubuh tidak terkontrol dengan baik. Oleh karena itu khusus pengidap diabetes pemantauan pola makan penting untuk dilakukan. Penanganan penyakit diabetes dengan cara mengatur pola makan yang sehat dan seimbang membutuhkan konsistensi yang tinggi, sebab rutinitas yang terjaga dengan baik menjadi faktor keberhasilan penanganan penyakit ini.
Penderita diabetes sebaiknya menerapkan diet sebagai rancangan pola makan sehat untuk mengontrol kandungan gula darah dalam tubuh. Pada pelaksanaanya, penderita diabetes di anjurkan untuk mengonsumsi beragam jenis makanan sehat dan dengan porsi yang telah ditentukan pula. Selain jenis makanan dan porsinya hal yang penting diperhatikan juga adalah jadwal makan itu sendiri. Biasanya jadwal makan untuk diet ini tetap sesuai kebiasaan sehari-hari yaitu tiga kali dalam sehari tidak kurang tidak lebih.
diet diabetes |
Pola Makan yang Diterapkan Dalam Menjalankan Diet Diabetes
Untuk pengidap diabetes pada tipe tertentu, terapi insulin adalah salah satu cara yang digunakan untuk mengontrol kadar gula darah dalam tubuh. Namun pada tipe diabetes lainnya terapi insulin belum diperlukan. Namun, apapun tipe nya diet diabetes bisa dilakukan oleh siapa pun bahkan bagi bukan pengidap penyakit ini. Selama diet pola makan yang dilakukan adalah dengan membatasi jumlah asupan karbohidrat harian, hal ini disebabkan karbohidrat adalah jenis makanan yang meningkatkan gula darah.
Jenis Makanan Dalam Melaksanakan Diet Diabetes
Makanan kaya vitamin dan mineral
Untuk semua orang baik yang sakit maupun sehat vitamin dan mineral sangat penting untuk dikonsumsi karena tubuh kita memang membutuhkannya. Program diet ini sangat menekankan keberadaan vitamin dan mineral dalam daftar menu harian, karena kandungannya berkhasiat untuk menjaga kadar gula darah agar tetap stabil sehingga tidak terlalu tinggi ataupun terlalu rendah.
Makanan kaya serat
Pada diet diabetes mengonsumsi jenis makanan kaya serat dinilai dapat membantu tubuh untuk mengontrol gula darah dalam tubuh. Hal ini disebabkan saat makanan yang mengandung serat masuk ke dalam tubuh, maka ia hanya melewati saluran pencernaan saja dan tidak dicerna oleh tubuh sepert jenis makanan lainnya. Hal ini yang menyebabkan makanan berserat seperti sayur dan buah-buahan tidak menyebabkan gula darah naik meskipun terdapat kandungan glukosa di dalamnya.
Jenis Makanan yang Dihindari Saat Sedang Diet Diabetes
Beberapa jenis makanan yang harus dihindari selama menjalankan program diet ini ialah produk susu berlemak tinggi dan protein hewani atau dikenal sebagai lemak jenuh. Jenis makanan ini biasa terdapat pada menu daging sapi, sosis, daging asap, mentega dan minyak kelapa. Selain lemak jenuh diet ini juga membatasi konsumsi lemak trans yang terdapat pada camilan olahan, mentega putih atau jenis makanan yang pengolahannya dengan cara dipanggang.
Selanjutnya diet diabetes menyarankan untuk mengindari jenis makanan yang mengandung kolesterol tinggi, biasa terdapat pada kuning telur, jeroan dan produk susu tinggi lemak. Selain itu Sodium atau garam juga sebaiknya dihindari karena ini bisa memicu hipertensi yang membahayakan bagi pengidap diabetes. Makanan dan minuman manis dengan tambahan gula yang tinggi juga wajib dihindari seperti permen dan minuman kaleng.
Demikianlah penjelasan tentang apa itu diet diabetes, semoga bisa menjadi salah satu solusi bagi penderita diabetes untuk mengontrol kadar gula dalam tubuh sehingga bisa tetap melakukan aktifitas sehari-hari dengan nyaman dan penuh semangat. Selalu libatkan ahli konseling gizi untuk menuntun anda bagaimana mengukur porsi makanan yang pas serat cara mengitung kadar gula pada jenis makanan tertentu. Selalu konsultasikan ke dokter atau ahli kesehatan mengenai kendala yang mungkin terjadi agar tetap aman sehat dan terkontrol.