Mengenal Apa Itu Copy Trading Forex Dan Cara Mengikutinya

Tipsseo.net - Di dalam dunia trading forex ada istilah copy trading atau biasa disebut copytrader. Yuk kita bahas lebih dalam pengertian copy trading beserta cara mengikutinya. Yang mana ada banyak sekali cara menghasilkan uang dari bisnis ini salah satunya adalah dengan cara diatas. Khususnya untuk sobat yang sudah pro trader dan yang belum bisa trading sama sekali.

Copy trading adalah sebuah proses melakukan copy transaksi kepada trader lain. Yang artinya kita hanya perlu modal saja, kemudian mencari trader yang ingin kita ikuti kemudian kita follow dan tinggal pantau saja perkembangan dana kita. Gampang sekali bukan? Ya memang cara ini cukup efektif dan memberikan manfaat untuk kedua belah pihak, pihak yang melakukkan copy tidak perlu analisa dan mikir cara trading, kemudian pihak yang diikuti atau di copy bisa mendapatkan tambahan komisi.

Mengenal Apa Itu Copy Trading Forex Dan Cara Mengikutinya


apa-itu-copytrading

Kelebihan Dan Kekurangan Sistem Copy Trading Forex

Untuk sistem yang satu ini memiliki kelebihan dan juga kekurangan tersendiri. Jadi sebelum masuk kedalamnya harus benar-benar paham dan juga teliti. Kalau tidak nanti bisa merugi dan saling menyalahkan. 

Pertama pahami terlebih dahulu bahwa teknik dalam trading forex tidak ada yang 100% akurat, jadi sepintar apapun trader yang sobat ikuti bisa saja mengalami kerugian. Yang terpenting adalah dalam jangka waktu tertentu perhitungannya masih untuk. Bisa diartikan kadang untuk kadang rugi itu wajar, yang penting totalnya adalah untuk.

Kelebihannya seperti yang sudah sedikit saya singgung diatas, yakni trader follower tidak perlu melakuka analisa, tidak perlu mikir, bahkan yang baru kenal dan tidak tahu tentang trading pun bisa mengikuti. Jadi ini kesempatan bagi para investor untuk mengembangkan dana melalui para trader profesional.

Kelebihan lain untuk seorang master copytrade atau bisa disebut sebagai pilot copytrade yang diikuti atau di copy transaksinya akan mendapatkan komisi bagi hasil. Biasanya sudah ada keterangan di setiap trader mengenai prosentase dari bagi hasil misalkan 80% untuk follower dan 20% untuk master copytade dari total keuntungan yang di dapat. Jadi seorang master copytrade, misalkan cuma mengambil 20%, tapi ini bisa diikuti oleh jumlah trader yang tidak terbatas.

Kekurangannya tentu saja jika master nya salah semua followersnya ikut merugi. Dan followers tidak bisa mencegah hal tersebut kecuali berhenti melakukan follow. Dan juga kekurangan lagi bagi trader tentu saja harus dipotong sebagian keuntungannya untuk komisi.

Cara Mengikuti Copy Trading Forex

Lanjut pada cara menjalankan atau mengikuti sistem copy trading forex. Untuk Anda yang ingin menjadi master copytrader bisa mengikuti langkah-langkah sebagai berikut :
  • Buka akun master copytrader di broker yang menyediakan system copy trading
  • Melakukan penjelasan program dan teknik yang digunakan dalam deskripsi
  • Melakukan setting prosentase bagi hasil
  • Membangun portofolio trading
  • Melakukan promosi agar ada yang mengikuti
  • Melakukan rutinitas trading
  • Dan komisi akan otomatis masuk jika sudah mendapatkan keuntungan

Kemudian untuk yang ingin menjadi followers copy trading, caranya hampir sama, buka akun copy trading. Kemudian mencari trader yang ingin diikuti, Beberapa tips dalam memilih trader yang ingin diikuti antara lain :

  • Perhatikan teknik yang digunakan, apakah Anda cocok dengan teknik tersebut, hal ini bisa Anda ketahui jika master copytrade memberikan deskripsi mengenai hal tersebut.
  • Perhatikan berapa lama dia sudah trading, hindari mengikuti master copytrade baru yang masih minim pengalaman, karena resiko akan lebih besar.
  • Perhatikan pertumbuhan keuntungan yang diraih oleh master copytrade. Usahakan untuk memilih master yang pertumbuhan profitnya wajar dan konsisten, jangan tergiur dengan profit besar dalam waktu singkat, karena master seperti ini lebih beresiko untuk diikuti.
  • Perhatikan Drawdown dari aktifitas trading si calon master yang ingin Anda ikuti, hindari master copytrade yang memiliki drawdown tinggi karena akan lebih beresiko.

Selain beberapa tips diatas, usahakan untuk melakukan tes terlebih dahulu dengan modal kecil dalam beberapa waktu. Jika memang pertumbuhannya standart dan tidak terlalu besar dan konsisten. Maka sobat baru bisa menambahkan modal untuk follow dengan dana yang lebih besar.

Tips yang lain untuk mencari master terbaik, ikuti beberapa master sekaligus yang menurut sobat cocok. Follow dengan modal kecil dulu, lalu master yang mana yang lebih bagus baru sobat tambahakan modalnya.

Demikian sharing dari saya mengenai mengenal apa itu copy trading dan cara mengikutinya. Semoga bermanfaat dan terima kasih.

Post a Comment

Previous Post Next Post

Contact Form