Makanan Khas Kalimantan Timur Yang Penuh Dengan Citarasa

Tipsseo.net Ada banyak makanan khas Kalimantan timur yang penuh dengan citarasa yang perlu kamu coba. Setiap kota di seluruh Indonesia pasti memiliki kuliner khas masing-masing, sama halnya dengan Kalimantan timur yang memiliki kuliner khas nya sendiri. Jika kamu berwisata atau berada di Kalimantan timur tidak ada salahnya mencoba kuliner khasnya. Nah dibawah rekomendasikan kuliner khas Kalimantan timur yang penuh dengan citarasa.

Sayur gangan asam kutai

Kalau bicara tentang sayur asam, di Indonesia banyak jenis sayur asam seperti sayur asam ikan asin, sayuran asam kangkung, dan banyak lagi macam-macam sayur asam yang ada di Indonesia. Kalau di Kalimantan timur sayur asamnya sedikit unik karena bahan dasarnya adalah kepala ikan haruan atau lebih dikenal dengan nama ikan gabus. Pelengkap dalam makanan ini biasanya adalah kangkung, talas, dan jantung pisang. Kalau soal rasa, rasa dari sayur gangan asam kutai dengan segar dan rasa kaldunya dengan kuat.

Ayam cincane

makanan khas Kalimantan timur
makanan khas Kalimantan timur selanjutnya adalah ayam cincane. Makanan ini sudah sangat populer bagi masyarakat Kalimantan timur terutama di Samarinda. Dilihat-lihat makanan ini tidak ada bedanya dengan olahan ayam lain di Nusantara. Ketika dicicipi terlihat perbedaan antara ayam cincane dengan olahan ayam di Nusantara, terutama bumbu yang digunakan dan tekstur ayamnya lebih lembut karena menggunakan ayam kampung. Pada mulanya ayam cincane disuguhkan pada acara acara khusus, seiring berjalannya waktu makanan ini sudah banyak yang menjual di restoran-restoran di Kalimantan timur.

Sate payau

Jika kamu menikmati olahan sate dari daging ayam, kambing ataupun sapi itu biasa biasa saja, di Kalimantan timur ada sate yang tidak biasa karena menggunakan daging buruan yaitu rusa. Meskipun menggunakan daging rusa sebagai bahannya, sate ini memiliki rasa yang manis dan tekstur dagingnya yang lembut. Makanan ini terbilang langka karena belum banyak yang menjual sate payau. Biasanya wisatawan dapat mencicipi ketika ada acara festival atau ada acara adat yang diselenggarakan masyarakat Kalimantan timur

Pepes Kepiting

Biasanya pembuatan pepes menggunakan daging ayam maupun ikan sebagai bahan dasarnya. Namun berbeda dengan makanan khas Kalimantan timurini menggunakan kepiting sebagai bahannya. Kebanyakan orang menggunakan kepiting Soka sebagai bahan pembuatan pepes kepiting. Untuk membuat pepes kepiting semua bahan dibungkus daun pisang, lalu bahan yang sudah dibungkus dikukus sampai daun pisang berubah warna dan mengandung aroma yang khas. Biasanya rempah yang digunakan adalah cabai rawit, cabai merah, kemangi, serai serta rempah-rempah lainnya, tetapi saat pepes ikan masuk ke mulut rasa mendominasi adalah rasa pedasnya.

Pisang gapit

Pisang gapit memiliki arti yaitu pisang yang dijepit. Biasanya pisang gapit disiram dengan saus yang amat spesial. Untuk membuat saus spesial semua bahan direbus hingga mendidih lalu diberi taburan maizena supaya kental. Saus inilah yang membuat pisang gapit memiliki rasa yang khas. Pisang gapit biasa disajikan dengan kopi atau teh sebagai cemilan

Bobongko

Makanan khas Kalimantan timur selanjutnya adalah bobongko. Bobongko merupakan makanan yang terbuat dari tepung beras yang dicampur dengan santan dan rempah-rempah sehingga menciptakan rasa gurih dan pedas pada makanan ini. Tekstur bobongko sedikit lebih kenyal. Makanan ini biasa disuguhkan pada acara-acara besar dan acara khusus. Biasanya sebelum menikmati bobongko, makanan ini disarankan dengan kuah yang manis.

Nah itu beberapa makanan khas Kalimantan timur yang penuh dengan citarasa, ada yang pedas, ada yang manis, dan banyak lagi. Banyak kuliner khas Kalimantan timur yang perlu kamu cicipi jika berkunjung.

Post a Comment

Previous Post Next Post

Contact Form