Latihan Olahraga Sehat untuk Diet dengan 4 Permainan Ini

Tipsseo.net - Latihan Olahraga Sehat untuk Diet dengan 4 Permainan Ini - Menurunkan berat badan tidak sesederhana yang biasa dipikirkan oleh orang-orang, terlebih bagi mereka yang sangat malas melakukannya. Bahkan meski dianggap sangat sederhana dan mudah, tapi faktanya tidak semua orang bisa tetap berkomitmen dan konsisten dalam menjalankan program diet.

Misalnya saja untuk mengikuti latihan olahraga yang sudah direncanakan dalam program diet, demi mendapatkan bentuk tubuh yang ideal dan proporsional. Alasan tidak melakukannya pun beragam, salah satunya kesalahan dalam memilih jenis olahraga yang ingin ditekuni. Karena mungkin saja Anda akan berpikir bahwa kelas aerobik atau latihan treadmill bukanlah untuk Anda, begi pula dengan beberapa jenis olahraga lain.

olahraga sehat untuk diet

Padahal anda bisa mencoba jenis olahraga permainan yang bisa disesuaikan hobi. Dengan begitu, maka Anda dapat bermain olahraga lain agar tetap bugar dan sekaligus dijadikan metode diet. Ketahuilah bahwa olahraga tidak hanya sekedar pergi ke gym atau pun jalan dan lari pagi. Bahkan anda pun bisa olahraga sehat untuk diet dan tetap menyenangkan dengan jenis olahraga permainan ini.

Jenis Permainan Olahraga Sehat untuk Diet

1. Basket

Bola basket dimainkan dalam grup sebagai olahraga sehat untuk diet yang seru, namun bisa juga anda jadikan metode lain untuk penurunan berat badan. Anda dapat bermain basket selama 30 menit dengan menghadapi pemain lain yang bermanfaat dalam membantu pembakaran kalori hingga dua kali lipat.

Namun Anda juga bisa bermain sendirian dengan cara menembak sendiri, berlarian, kejar bola, dan kembali lagi untuk menembak. Pastikan untuk tidak melambat hanya karena bermain sendirian, namun lebih baik bergeraklah cepat dari satu area ke area lain agar olahraga sehat untuk diet berjalan lancar dan juga demi meningkatkan pembakaran kalori.

2. Futsal

Futsal menjadi olahraga sehat untuk diet diet alami yang cepat karena dapat mengoptimalkan berbagai gerakan pada tubuh. Bermain futsal dapat membakar kalori yang terdapat pada tubuh. Dengan bermain futsal selama satu jam tiga kali seminggu, kalori yang terbakar kurang lebih sebanyak 6.600 dalam satu bulan.

Bermain futsal juga merupakan olahraga sehat untuk diet yang berfungsi menggerakkan serat otot dalam tubuh. Pergerakan otot yang berulang ini akan lebih menstimulasi pertumbuhan otot. Lebih banyak masa otot yang dimiliki, metabolisme tubuh akan lebih tinggi. Sehingga ketika membentuk otot, tubuh akan membakar lemak lebih banyak.

3. Bola Voli

Tahukah anda jika bermain bola voli selama 3 kali dalam 1 minggu dan mengatur pola makan sangat efektif dijadikan olahraga sehat untuk diet? Olahraga voli mampu memberikan manfaat yang baik bagi kesehatan tubuh, yaitu penurunan berat badan dan membuatnya lebih terbentuk. Olahraga permainan bola voli dapat mengencangkan tubuh bagian atas seperti bagian lengan, bahu, dan juga otot otot tubuh bagian bawah. Melakukan permainan voli secara rutin efektif dalam membantu pembakaran kalori menjadi lebih baik.

4. Bersepeda

Apabila melakukan olahraga sehat untuk diet secara rutin, aktifitas bersepeda mampu membantu penurunan berat badan, lantaran membakar kalori dengan lebih banyak. Anda bisa melakukannya dengan benar selama 30 menit untuk bisa membakar kalori sebanyak 300 hingga 500 kalori. Dikarenakan ketika menjalankannya, energi yang dibutuhkan cukup tinggi untuk proses metabolismenya. Banyaknya energi yang dibutuhkan, membuat pembakaran kalori tersebut juga semakin banyak pula.

5. Badminton

Sebagai salah satu jenis permainan kardio, badminton juga sering dijadikan olahraga sehat untuk diet. Latihan kardio ini dapat membantu menurunkan berat badan secara efektif, sehingga efektif dalam membakar lemak membandel. Sehingga tidak mengherankan jika badminton dapat menjauhkan seseorang dari resiko obesitas. Kondisi ini terjadi karena kolesterol jahat yang berlebih pada tubuh lebih sedikit, sehingga meningkatkan kolesterol baik.

Itulah tadi 5 jenis permainan olahraga sehat untuk diet yang bisa dijadikan pilihan untuk latihan anda. Dengan melakukan permainan tersebut, tentu aktifitas olahraga jadi tidak lagi membosankan lagi. Anda pun bisa lebih rajin dan konsisten dalam melakukan latihan pergerakan, sehingga pembakaran kalori menjadi semakin meningkat.

Post a Comment

Previous Post Next Post

Contact Form