Ketahui 4 Snack Diet untuk Nyemil Lancar Berat Badan Ideal

Tipsseo.net - Anda sedang diet tapi susah menahan nafsu makan? Coba aja snack diet sehat. Memang tidak mudah menahan nafsu makan apalagi untuk orang yang senang ngemil. Dan lagi arti diet sebenarnya adalah pengaturan pola makan yang dikonsumsi oleh tubuh bukan menurunkan berat badan. Jika fokus utama diet kalian adalah menurunkan berat badan, maka hasil yang kalian dapatkan hanyalah sementara. 

Oleh karena itu diet yang benar adalah menjaga pola makan. Tapi untuk kita yang senang ngemil gimana yah caranya ngemil tanpa menambah lemak? Tenang saja kini sudah banyak snack sehat yang bisa menjadi cemilan dikala diet. Perut kenyang tanpa menambah timbunan lemak. Yuk lihat daftar snack diet yang bisa kalian konsumsi.

snack diet sehat
snack sehat

Inilah Snack Diet Sehat 

Ada beberapa snack sehat yang bisa Anda konsumsi selama melakukan diet sehat, diantaranya adalah : 

SOYJOY FOOD

Siapa yang tidak tahu soyjoy food? Snack diet ini adalah snack populer yang sering menjadi pilihan cemilan selama diet. Snackini terbuat dari tepung kedelai dan buah-buahan asli dan mudah ditemukan karena banyak dijual di minimarket. Selain itu teksturnya padat dan sedikit lembek sehingga beda dari snack bar lainnya. Soyjoy memiliki banyak varian rasa yang bisa kalian pilih sesuai selera.

FITBAR, snacking with no worries

Snack sehat kedua adalah fitbar, snack berbentuk fitbar yang memiliki tekstur crispy ini tak kalah populer dari snack diet lainnya. Fitbar Berbahan dasar rice crispy, oat, quinoa, dan whole wheat dan memiliki tiga varian rasa, yakni chocolate, fruits, dan nuts. Snack bar satu ini beda dengan snack lainnya karena memiliki kalori yang lebih rendah, kaya akan serat, bebas kolesterol dan lemak trans sehingga cocok dijadikan cemilan saat sedang diet. 

Chiayo Homemade Granola Original

Snack diet satu ini mengandung oats dan biji-bijian, honey replacement (low sugar), buah kering dan juga kacang almond dan kandungan kalori yang tepat. Snack ini berbentuk sereal yang dipanggang dapat dikonsumsi bersama dengan susu, yogurt, buah ataupun cukup dijadikan sebagai snack. Chiayo Homemade Granola Original bisa kalian temukan di marketplace seperti bukalapak, lazada, dan lain-lain.

Roma sari gandum

Banyak orang menyukai biskuit dan menjadikannya camilan, tapi ternyata tidak semua biskuit dapat dimakan ketika diet. Nah makanan dari mayora ini bisa kalian konsumsi ketika diet, apa itu? Ya namanya adalah Roma sari gandum. Biskuit ini terbuat dari tepung gandum utuh dan susu rendah lemak. 

Biskuit ini memiliki serat yang tinggi karena gandum utuh yang dimiliki biskuit roma sari gandum sehingga mampu membantu pencernaan, serta mengontrol berat badan. Kalian bisa makan secara langsung atau mencelupkannya ke dalam teh dan kopi. 

Selain makanan yang disebutkan diatas, kalian juga bisa mengonsumsi sayuran, buah buahan, dan oatmeal sebagai cemilan agar tidak makan snack yang tidak sehat. Oatmeal kandungan serat yang tinggi, sehingga pas untuk dijadikan cemilan. Selain itu buah buahan bisa menjadi snack diet yang tepat untuk mengganjal lapar, seperti pisang dan apel, apel bisa dimakan langsung atau dijadikan jus. 

Sayur juga bisa Anda jadikan snack diet, Anda bisa menjadikannya salad  agar rasa pahit sayuran tidak terasa dan Anda tetap sehat. Diet yang benar adalah menjaga pola makan bukan berhenti makan atau ngemil. Dengan begitu makanan yang sehat sangat penting ketika sedang menjalani diet agar usaha kalian tidak sia sia dan mendapatkan bentuk tubuh yang diinginkan. 

Hindari juga makanan dengan kadar gula serta garam yang tinggi dan makanan olahan siap saji. Kalian bisa mengonsumsi makanan yang sudah disebutkan. Semoga diet kalian berhasil.

Post a Comment

Previous Post Next Post

Contact Form