Ingin Berat Badan Ideal? Simak Tips Diet Sehat, Gampang, dan Murah

Tipsseo.net Ingin Berat Badan Ideal? Simak Tips Diet Sehat, Gampang, dan Murah – Setiap orang, terutama kaum wanita, pasti mendambakan berat badan yang ideal. Memiliki berat tubuh yang ideal akan membuat penampilan seseorang tampak lebih menarik dan pada akhirnya akan meningkatkan rasa percaya diri. Dari faktor kesehatan, banyak keuntungan yang bisa diperoleh dengan memiliki berat badan yang ideal, di antaranya menurunkan resiko terkena penyakit metabolik seperti hipertensi, kolesterol HDL tinggi, trigliserida tinggi, dan diabetes.

Penelitian menunjukkan bahwa orang dengan berat badan normal mengalami resiko lebih rendah terkena penyakit jantung dibanding seseorang yang mengalami kelebihan berat badan. Berat badan juga mempengaruhi tingkat kesuburan pria dan wanita karena mengalami gangguan pada produksi dan kualitas sperma serta proses ovulasi. Gangguan tidurpun sering terjadi akibat tersumbatnya jalan napas karena kerja paru-paru yang terhambat oleh lemak perut. Mengingat kondisi yang riskan penyakit maka untuk mengurangi berat badan sangat disarankan melakukan diet sehat, gampang, dan murah.

diet sehat, gampang, dan murah
diet sehat, gampang, dan murah 

Tips Diet Yang Mudah Dan Murah


1.    Perbanyak minum air putih

Minumlah minimal 8 gelas air putih setiap hari. Air putih sangat baik untuk proses detoksifikasi di dalam tubuh, juga menjaga kelembaban kulit sehingga kulit akan selalu segar. Sebagai alternatif diet, air putih dapat menunda rasa lapar jadi anda tidak akan ngemil di luar jam makan. Selain itu, banyaknya dalam satu hari minimal tiga liter per hari demi menjaga kesehatan fungsi ginjal.


2.    Hindari makanan yang mengandung lemak jenuh


Makanan yang mengandung lemak jenuh sangat buruk bagi kesehatan karena dapat meningkatkan kolesterol jahat (HDL) dan trigliserida di dalam darah. Biasanya anda dapat menemukannya pada daging sapi, daging kambing, susu sapi, susu kambing, serta keju. Saat menjalankan diet sehat, gampang, dan murah hindari makanan yang dalam proses pengolahannya menggunakan minyak trans seperti aneka gorengan, keripik dan popcorn.

 

Margarin dan mentega juga termasuk yang harus dihindari karena kedua bahan ini merupakan produk olahan susu hewani. Ini berarti andaa juga harus menghindari makanan yang mengandung satu atau kedua bahan ini seperti crackers, roti kering, biskuit, pizza, donat, dan pie. Dengan menghindari makanan yang mengandung lemak jenuh, anda juga dapat terhindar dari penyakit yang bisa ditimbulkannya seperti kolesterol tinggi, hipertensi, diabetes, dan penyakit jantung.

 

3.    Perbanyak konsumsi makanan yang mengandung lemak tidak jenuh

Dalam diet sehat, gampang, dan murah jangan lupa untuk mengkonsumsi makanan yang mengandung lemak tak jenuh. Lemak tetap dibutuhkan untuk melakukan berbagai proses di dalam tubuh, dan anda bisa mendapatkan asupannya dari bermacam sayuran dan buah-buahan seperti alpukat dan kacang-kacangan. Gunakan sedikit minyak biji bunga matahari atau minyak zaitun saat mengolah makanan. bila ingin makan ikan, anda bisa mengkonsumsi ikan tongkol, ikan tuna maupun ikan salmon.


4.    Hindari makanan dan minuman yang mengandung karbohidrat tinggi dan pemanis

Kurangi nasi putih dan roti putih karena kedua makanan ini mengandung karbohidrat yang tinggi. Karbohidrat di dalam tubuh akan langsung diubah menjadi gula darah. Jadi semakin tinggi karbohidratnya tentu akan semakin tinggi kadar gula di dalam darah. Hindari makanan yang mengandung pemanis buatan seperti permen, es krim, kue-kue dan pudding yang diberi pemanis, selai, saus tomat olahan pabrik, dan soft drink.

Demikianlah beberapa tips diet sehat, gampang, dan murah yang bisa anda jalankan sehari-hari. Selain menghindari makanan pemicu kenaikan berat badan, jangan lupa untuk melakukan kegiatan olahraga secara rutin dan istirahat yang cukup. Selalu berpikir positif agar terhindar dari stress.


Post a Comment

Previous Post Next Post

Contact Form