Faktor Penyebab Kulit Kering dan Gatal yang Jarang Orang Sadari

Tipsseo.net Kulit kering dan gatal tentu akan sangat mengganggu. Bukan hanya tidak nyaman, tapi juga bisa membuat kita tidak percaya diri dalam berpenampilan. Ada beberapa faktor yang menjadi penyebab kulit kering dan gatal. Mulai dari alergi hingga rutinitas yang kurang bagus untuk kesehatan kulit.



Jika anda tidak ingin mengalami hal tersebut, hindari beberapa faktor berikut ini dengan baik, maka kulit tidak akan gatal ataupun kering.

1.     Tidak membuat kulit menjadi lembab

Banyak orang yang mengatakan bahwa kulit yang lembab dapat membuat kulit Anda menjadi tetap lembab. Namun, bahan yang terdapat dalam pelembab tersebut perlu untuk diperhatikan. Agar kulit Anda tidak menjadi kering dan tetap memiliki lembab.

Hal ini bertujuan agar kulit Anda tidak kering karena kulit yang kering akan menyebabkan iritasi pada kulit. Sehingga, kulit akan menjadi gatal dan merah hal inilah yang menyebabkan kenapa kulit menjadi kering dan gatal. Maka dari itu, Anda perlu memberikan lotion pada kulit agar tetap menjadi lembab setelah mandi.

2.     Salah memilih sabun mandi

Terkadang tidak semua merk sabun mandi dapat cocok di kulit Anda. Ada bahan yang memang cocok untuk kulit Anda dan ada yang tidak. Maka dari itu Anda perlu memperhatikan sebelum membeli sabun mandi.

Jangan hanya karena murah dan wangi sehingga Anda memilih untuk membeli sabun tersebut. Belum tentu sabun yang wangi dapat menjauhkan Anda dari iritasi pada kulit. Anda juga perlu memperhatikan kelembapan pada kulit agar terhindar dari iritasi pada kulit.

3.     Terlalu berlama di ruangan yang AC

Hampir beberapa orang yang beraktivitas di kantor dengan ruangan AC, akan mengalami kulitnya cepat terserang iritasi.  Oleh karena itu,  Anda perlu untuk memberikan pelembab pada kulit Anda.

Bahkan terkadang tidak hanya kulit tubuh saja, iritasi pun dapat juga menyerang pada kulit wajah. Maka dari itu Anda wajib untuk menggunakan lotion tersebut untuk tetap menjaga kelembaban kulit Anda.

4.     Kurang menjaga kebersihan

Sebagian orang terkadang terkesan acuh tak acuh dalam menjaga  kebersihan. Hal ini yang menyebabkan banyaknya penyakit yang hinggap pada tubuh Anda sendiri. Apalagi, bagian kulit yang sangat sensitif.

Banyak orang yang kurang menjaga kebersihan, akhirnya menyebabkan kulit menjadi gatal. Sehingga dari gatal tersebut akan timbul luka pada kulit yang lama-kelamaan akan sulit dihilangkan, jika tidak cepat diobati. Ketika hal tersebut sudah terjadi, solusi yang paling tepat yaitu mengunjungi dokter spesialis kulit.

5.     Menggunakan baju dengan bahan yang kurang serap keringat

Ada beberapa pakaian yang terkadang tidak menyerap keringat. Maka dari itu, dalam membeli pakaian Anda dapat melihat apakah bahan tersebut memiliki daya serap yang tinggi atau tidak. Jika pakaian tersebut tidak memiliki daya serap yang tinggi, maka akan menyebabkan iritasi yang berlebih pada kulit.

Sehingga hal tersebut akan membuat kulit menjadi gatal dan kulit Anda pun akan luka. Oleh karena itu, sebelum hal tersebut terjadi. Lebih baik Anda mencegahnya dari pada harus mengobatinya.

6.     Berkeringat yang berlebih

Hampir sebagian orang terkadang memiliki keringat yang berlebih. Bahkan ada sebagian anak kecil yang memiliki keringat berlebih, sehingga membuatnya timbul bintik-bintik pada kulitnya atau biasa disebut biang keringat. Hal ini juga bisa terjadi karena anak beraktivitas berlebih dan orang tuanya tidak segera memandikan anak tersebut.

Kejadian ini sering sekali dialami oleh anak-anak. Maka dari itu, sebagai orang tua harus lebih memperhatikan anaknya ketika sang anak mengalami keringat berlebih. Hal ini dilakukan, agar sang anak tidak mengalami gatal-gatal pada tubuhnya.

7.     Menggunakan bahan pencuci baju dengan detergen berbahan dasar kimia

Banyak orang yang mengeluhkan ketika memakai sabun detergen sering sekali mereka mengalami gatal pada kulit bahkan iritasi. Ada hal yang mereka kurang perhatikan yaitu bahan dasar dari detergen tersebut. Terkadang bahan dasar tersebut yang suka mempengaruhi kulit tubuh Anda sehingga mengalami iritasi dan menjadi penyebab kulit kering dan gatal.

Maka dari itu, Anda harus cermat dalam memperhatikan apa isi kandungan di dalam detergen tersebut. Apakah dapat merusak kulit Anda atau tidak. Ketika detergen tersebut baik maka tidak ada salahnya untuk Anda gunakan.

8.     Terlalu sering mandi dengan menggunakan air hangat

Hampir sebagian orang tentunya tidak menyangka mengapa hal demikian bisa terjadi. Padahal ada beberapa orang berpendapat bahwa mandi dengan air hangat sangat bagus untuk tubuh. Namun tidak disarankan untuk mandi dengan air hangat setiap hari.

Hal ini karena ketika Anda mandi dengan menggunakan air hangat maka kulit akan semakin kering. Ketika sudah terjadi seperti itu maka yang Anda harus lakukan yaitu membuatnya menjadi lembab kembali. Hanya dengan menggunakan lotion atau handbody dengan tidak mengandung bahan yang berbahaya.

9.     Alergi pada debu yang ada di lingkungan sekitar

Hanya ada beberapa saja yang terkadang mengalami hal ini yaitu alergi pada debu. Bahkan orang yang alergi akan hal tersebut akan sangat mudah memerah seluruh kulit yang ada pada tubuhnya. Maka dari itu untuk menghindari hal ini yaitu hanya dengan bersih dari diri sendiri.

Jika Anda tidak memulai pada diri Anda sendiri maka akan sangat sulit untuk menghilangkan nya. Setelah itu Anda bisa berkonsultasi kepada dokter kulit mengenai hal tersebut. Agar Anda mendapatkan penanganan lebih cepat.

10.Sering berinteraksi dengan asap

Hal seperti ini sebenarnya sulit untuk Anda hindarkan namun, setidaknya Anda dapat menguranginya sedikit demi sedikit. Orang yang sering berinteraksi di bawah sinar matahari dan asap. Maka akan menimbulkan iritasi dan kering pada kulit.

Oleh karena itu, sebelum Anda berinteraksi alangkah lebih baiknya Anda menggunakan sunblock. Penggunaan krim ini dapat membantu Anda mengurangi iritasi pada kulit. Sehingga kulit akan tetap terasa lembab dan aman terlindungi dari paparan sinar matahari.

Itulah beberapa poin mengenai penyebab kulit kering dan gatal yang biasanya terjadi pada masyarakat. Semoga artikel ini dapat bermanfaat sehingga Anda dapat menghindari berbagai macam hal di atas. Hal tersebut diharapkan agar kulit Anda akan terlindungi dan terbebas dari iritasi kulit yang terkadang suka menyerang di mana pun dan kapan saja Anda berada.

Post a Comment

Previous Post Next Post

Contact Form