Diet Sehat Cepat Ala Nenek Moyang

Tipsseo.net -Diet Sehat Cepat Ala Nenek Moyang Tahukah kenapa nenek moyang kita jarang mengalami obesitas? Mereka tampak sehat-sehat saja walau usia sudah lanjut. Bergerak dan bekerja melakukan pekerjaan rumah yang tiada habisnya. Namun mereka tetap terlihat bugar dan segar. Kuat dan sehat sampai usia tua. Itulah tentu harapan semua orang. Apalagi usia tua yang sudah lemah. Tak mau kan saat lanjut usia nanti kita menjadi beban anak cucu.

Mungkin bila ditelusuri penyebabnya akan ketahuan betapa banyak perbedaan gaya hidup yang dijalani nenek moyang kita dengan gaya hidup kita sekarang. Kalau dulu sebagaimana yang kita baca dari berita dan dari kisah langsung yang dituturkan oleh kakek nenek, mereka hidup dalam keadaan sangat susah. Bahkan untuk makan saja susah. Tapi anehnya sampai usia sangat lanjut kakek nenek kita banyak yang tetap bugar,

diet sehat cepat
diet sehat cepat 

Coba sekarang bandingkan dengan generasi kita saat ini. Gaya hidup yang terlalu santai. Walaupun kini waktu bekerja lebih banyak. Namun pekerjaan jaman sekarang sangat kurang olah tubuhnya. Tidak banyak bergerak. Banyak di depan layar computer. Dalam rumah tangga pun, mau masak tinggal menyalakan kompor. Mau ngulek sambel, tinggal blender. Mau nyuci, tinggal cemplungin ke dalam mesin. Mau kemana-mana naik kendaraan padahal jarak tempuh sangat dekat. Boro-boro badan bugar. Yang ada lemas. Lalu gimana dong cara diet sehat cepat ala nenek moyang kita dahulu?

Inilah makanan diet sehat cepat yang biasa nenek moyang konsumi sehari-hari:

Mengkonsumsi real food (makanan yang alami)

Yaitu makanan-makanan yang bentuknya tidak mengalami perubahan dari bentuk aslinya. Maksudnya adalah makanan tersebut tidak dimasak. Kalau pun dimasak, maka tidak mengalami banyak pengolahan setelahnya. Di Indonesia makanan yang mendapat perlakuan seperti ini sering disebut sebagai lalapan. Seperti sayuran segar, buah-buahan. Makanan yang dimasak pun tidak banyak diawetkan, tidak dimasukkan kulkas, dan tidak juga memakan makanan kalengan.

Minuman tanpa pengawet dan pemanis

Untuk minuman yang sesuai dengan diet sehat cepat ala nenek moyang dahulu adalah minuman alami. Yang terbaik ya air putih. Zaman itu memang tidak ada minuman-minuman instan seperti sekarang. Gula yang terkandung dalam minuman-minuman kemasan dan kalengan saat ini sungguh tidak dapat ditolerir. Banyak sekali. Pun dengan zat warna dan pengawet yang menyertai. Zat-zat ini membawa efek yang sangat tidak baik bagi tubuh. Dari obesitas sampai potensi kanker.

Kebiasaan lain yang biasa dilakuan oleh nenek moyang kita

Bangun pagi dan menghirup udara segar dan tidur lebih awal

Cara diet sehat ala nenek moyang yaitu bangun pagi dan menghirup udara segar. Udara pagi baik untuk kesehatan jantung. Membuat peredaran darah lebih lancar. Mereka juga tidur lebih awal. Jaman dulu belum ada televisi. Sehingga selepas Isya pun sudah berangkat ke peraduan. Dalam ilmu kesehatan terbukti bahwa tidur malam sebelum jam 23.00 akan membuat proses regenerasi sel tubuh berjalan sempurna.

Banyak bergerak

Diet sehat cepat berikutnya dengan banyak bergerak yang juga berarti melatih otot-otot agar lebih kuat. Metabolisme tubuh menjadi lebih baik. Bila metabolisme baik maka proses pencernaan dan proses pengolahan makanan lebih maksimal. Nutrisi yang masuk akan lebih terserap dan menghasilkan tenaga. Kulit juga segar karena kebutuhannya tercukupi. Daya tahan tubuh meningkat. Akibatnya jarang terserang penyakit. Lihatlah betapa orang tua dahulu masih gagah mengangkat beban yang cukup berat meski sudah berusia lanjut.

Banyak orang kini terkena obesitas. Dari anak kecil sampai orang dewasa. Bahkan terserang diabetes sejak balita. Sebabnya adalah konsumsi makanan, minuman, serta gaya hidup yang tidak sehat. Karenanya saat ini orang berlomba-lomba mencari cara diet sehat cepat. Padahal, gaya hidup nenek moyang kita sangat baik ditiru. Mari kita lestarikan cara nenek moyang menjaga kebugarannya. Perlahan-lahan ubah pola makan dan gaya hidup sehingga tidak perlu sampai diet mati-matian yang terkadang membahayakan diri. 

Post a Comment

Previous Post Next Post

Contact Form