Diet Keto, Ketahui Penjelasan dan Manfaatnya

Tipsseo.net Diet Keto, Ketahui Penjelasan dan Manfaatnya!Melakukan diet memang sudah bukan lagi menjadi hal yang aneh, apalagi di kalangan perempuan dan remaja. Sedikit saja tubuh terlihat besar, maka dengan cepat para perempuan melakukan diet. Mungkin, Anda adalah salah satu orang yang berniat untuk melakukan diet. Yang perlu Anda ketahui, diet juga ternyata memiliki beberapa jenis yang berbeda. Salah satunya adalah diet yang bernama keto.

Bagi Anda yang baru ingin melakukan diet, pasti masih asing dengan jenis diet yang satu ini. Padahal, diet ini merupakan diet yang dikenal mudah menurunkan berat badan. Penasaran? Simak ulasan di bawah ini.

Diet keto
Diet keto

Diet keto adalah diet yang cara melakukannya dengan menggunakan pola makan yang rendah akan karbohidrat serta tingginya lemak. Meski begitu, memang banyak juga yang mengatakan jika diet ini berbahaya untuk dilakukan. Maka dari itu, lakukan diet ini dengan baik dan benar. Yang perlu Anda ketahui, jika ingin melakukan diet ini dengan mengurangi konsumsi karbohidrat tetapi mulai meninggikan mengonsumsi lemak, hanya saja asupan untuk protein yang sedang. Tujuannya agar tubuh dalam kondisi ketosis.

Saat tubuh dalam kondisi ketosis, maka akan memudahkan Anda saat membakar lemak dalam tubuh. Fungsinya sebagai sumber energi di dalam tubuh yang utama. Selain itu, lemak yang pada tubuh pun akan diubah menjadi keton di dalam hati, yang berfungsi menjadi sumber energi untuk otak. Kondisi ketosis adalah kondisi ringan dari ketoasidosis. Namun, kondisi tersebut merupakan kondisi yang dibilang berbahaya bagi tubuh, seringnya dialami oleh orang yang mengidap diabetes Tipe 1.

Memang terdengar lumayan menyeramkan. Namun, jika Anda melakukannya secara efektif dan konsisten serta dipantau oleh dokter, maka Anda akan mendapatkan manfaat dari diet keto ini. Manfaat-manfaat yang akan Anda terima, di antaranya sebagai berikut.

Gula Darah Terkontrol Untuk Pengidap Diabetes Tipe 2

Para pengidap diabetes tipe 2 tentu akan merasakan manfaat dari diet ini jika lemak yang dikonsumsi adalah lemak sehat. Lemak sehat bisa didapat dari ikan seperti salmon, biji-bijian atau kacang-kacangan, serta buah alpukat. Untuk karbohidrat sendiri, jika dikonsumsi secara rendah akan menghasilkan turunnya kadar gula yang rendah. Agar tidak terjadi hal yang bisa berbahaya bagi pengidap diabetes tipe 2, maka disarankan untuk terus memantau gula darah Anda.

Ringannya Gejala Epilepsi Anak

Diet keto menurut seorang ahli gizi dapat membuat gejala epilepsi yang terjadi pada anak menjadi ringan. Maka dari itu, dikabarkan sangat efektif apalagi pada anak yang memang menderita epilepsi memiliki kesulitan penanganan dengan obat biasa. Hal ini sudah dibuktikan oleh sekitar 150 orang anak dalam penelitian sekitar satu tahun setelah melakukan diet keto.Sekitar lima puluh persen dari anak yang melakukan penelitian, mengalami penurunan kejang.

Berkurangnya Risiko Penyakit Jantung

Kemungkinan terjadinya berkurang risiko penyakit jantung setelah melakukan diet ini. Alasannya dugaan ketika melakukan diet ini, kadar insulin di dalam tubuh akan menurun. Sehingga produksi akan kolesterol pun turut serta menurun. Inilah yang mengakibatkan penyakit jantung pada orang yg melakukan diet ini menjadi berkurang.

Berkurangnya Risiko Mengidap Gangguan Sistem Pada Saraf

Jika tadi dapat mengurangi gejala epilepsi yang terjadi pada anak, diet keto mampu juga mengurangi risiko terjadinya gangguan sistem pada saraf manusia. Contoh gangguan sistem saraf yaitu Alzheimer. Selain itu juga bisa seperti gangguan tidur, serta Parkinson.

Itulah penjelasan mengenai diet keto yang bisa Anda lakukan dan manfaat-manfaat yang akan Anda terima. Semoga berhasil dan selalu dalam pantauan dokter!

 


Post a Comment

Previous Post Next Post

Contact Form