Alasan Pecel Jadi Salah Satu Masakan Jawa Paling Digemari

Tipsseo.net Alasan Pecel Jadi Salah Satu Masakan Jawa Paling Digemari. Pecel merupakan bumbu berbahan dasar kacang tanah yang dihaluskan bersama beberapa bahan lain. Cita rasa cabai yang dituang di sana menambah nuansa segar setiap kali mencicipinya, ditambah kencur, jeruk pururt serta gula merah di sana. Rasa sambal pecel memiliki varian berbeda di setiap daerah. Ada yang membuatnya terasa lebih pedas atau lebih manis sesuai lidah masyarakat setempat.

Masyarakat kerap menjadikan sambal pecel sebagai alternatif sarapan jika bingung tengah masak apa. Selain praktis serta cepat menyiapkannya, sambal pecel disenangi karena dianggap cocok dengan selera masyarakat jawa. Pada umumnya sambal merupakan makanan kegemaran tak hanya di Pulau Jawa melainkan seluruh Indonesia. Kita memiliki beraneka macam sambal yang menunggu giliran untuk dinikmati. Sensasi dari setiap sambal pun punya kesan berbeda setelah dinikmati. Walau kadar kepedasan seseorang tidak sama, tetapi sambal adalah teman makan paling pas.

Setiap pagi warung makan yang menyediakan sambal pecel selalu ramai didatangi pembeli. Antrian panjang pun tak jarang kita jumpai bila hendak turut membeli sambal pecel. Menurut sebagian orang, sambal pecel adalah saosnya masyarakat Jawa. Tanpa warna merah terang seperti saos tomat, masakan jawa ini jadi primadona di antara masyarakat. Di warung tersebut biasanya juga terdapat lauk lain seperti gorengan, peyek dan mie. Orang-orang juga bisa menikmati manisnya kolak yang pasti tersedia di warung nasi pecel.

masakan jawa

Bentuk sajian dari nasi pecel juga beragam. Tak selalu disediakan di atas piring kaca seperti yang biasa kita nikmati, beberapa daerah memutuskan menjaga cita rasa khasnya dengan penyajian berbeda. Bagi penggemar nasi pecel sejati, mereka akan sangat menikmati sajian tradisional di warung tertentu. Cita rasa sambal pecel legendaris terdapat di Jawa Timur. Wisatawan domestik maupun luar negeri selalu menyempatkan waktu menikmati kuliner ini. Mereka penasaran sensasi makan nasi pecel dalam beberapa sajian.

Ragam Sajian Pecel Andalan Masakan Jawa Timur

Pincuk Daun Pisang

Sajian tradisional ini begitu dicintai penggemar sambal pecel. Nampak praktis dan ekonomis, aroma pincuk daun pisang seakan menambah cita rasa nasi pecel. Setiap guyuran sambal pecel di atas nasi dan lauknya sangat mebggugah selera. Ini adalah salah satu masakan jawa yang paling direkomendasikan untuk dicoba. Banyak yang mengusulkan menggunakan pincuk lagi dalam sajian nasi pecel daripada piring.

Pincuk Daun Jati

Zaman sekarang orang begitu menggemari sajian makanan yang terlihat alami dan tradisional seperti pincuk daun jati. Pincuk satu ini lebih sering dijumpai di daerah Ponorogo. Cara penyajian seperti ini mulai ramai kembali mengingat kenikmatan makanan yang disantap tanpa sentuhan modern. Bentuk pincuk memang digunakan para pedagang nasi pecel untul lebih mudah menata isi makanan. Beberapa makanan yang dijadikan satu seperti nasi, sayur bayam dan toge serta peyek membuat tampilannya menggunung.

Piring Lidi

Sajian terakhir berikut selain memberi kesan tradisional, juga masih memberi sentuhan modern. Penyajian masakan jawa nasi pecel di atas piring lidi membuat pandangannya lebih minimalis dan mudah digunakan. Tentu penggunaan piring lidi dalam sajian pecel tidak mengurangi cita rasa dari masakan tersebut.

Jadi sudah memilih sajian nasi pecel seperti apa yang hendak kamu nikmati? Dalam bentuk apapun sajiannya, masakan jawa tersebut tetap memiliki cita rasa lezat untuk dinikmati.

Post a Comment

Previous Post Next Post

Contact Form