Tipsseo.net - 9 Cara Menjaga Kesehatan Rambut agar Tidak Rontok. Rambut rontok memang menjadi momok terkhusus bagi seorang wanita. Penyebabnya juga beragam bisa karena kekurangan nutrisi, stres, hormon yang tidak seimbang, dan permasalahan musim. Merawat rambut harus dilakukan secara berkala seperti mencucinya, stimulasi, dan menutrisinya. Berikut caranya!
menjaga kesehatan rambut |
Menjaga Kesehatan Rambut agar Tidak Rontok
Mencuci Rambut Minimal Tiga Kali Seminggu
Merawat rambut yang paling sederhana kamu bisa keramas tiga kali seminggu. Gunakan sampo herbal untuk menghindari iritasi dan infeksi pada kulit kepala. Bagi kamu yang memiliki kulit sensitif, harus lebih selektif lagi dalam memilih sampo. Hindari sampo yang mengandung sulfat, silikon, dan paraben.
Gunakan Kondisioner Setelah Keramas
Kalau sampo mampu membersihkan rambut. Setelahnya kamu bisa menggunakan kondisioner untuk menjaga kelembutan dan kekeringan rambut. Kondisioner akan membentuk lapisan pelindung untuk menjaga kesehatan rambut. Pilih kondisioner yang mengandung asam amino ya. Apalagi jika kamu habis terkena air hujan jangan lupa langsung keramas dan gunakan kondisioner.
Pilih Sisir yang Sesuai dengan Jenis Rambut
Pilihlah sisir yang bergigi lebar untuk perawatan rambut rontok. Sisir yang bergigi lebar mampu merapikan rambut dengan mudah dan mencegah rambut berguguran. Berbeda dengan sisir bergigi rapat yang membutuhkan tenaga ekstra saat menyisir.
Minyak Rambut
Rambut rontok bisa disebabkan karena kekeringan rambut. Menggunakan minyak rambut bisa menjaga kesehatan rambut untuk tetap lembab dan tidak kering. Minyak rambut juga berfungsi untuk memperlancar sirkulasi darah dan menguatkan akar rambut. Aplikasikan rambut sambil memijat kulit kepala supaya terstimulasi.
Makanan Bergizi
Jika rambut kamu rontok parah, Dokter menyarankan untuk mengkonsumsi makanan yang mengandung zat besi, protein, dan kaya omega-3. Protein bisa kamu dapatkan di telur, daging, ikan laut, susu, dan jeroan. Zat besi dari makanan bayam, kacang-kacangan, brokoli, dan kerang. Sedang Omega-3 bisa kamu dapatkan dari makanan ikan kembung, tiram, ikan teri, biji rami, kenari, dan kedelai.
Hindari Perawatan Kimia
Tren rambut memang tidak ada matinya. Namun, jangan sampai mengesampingkan menjaga kesehatan rambut. Semuanya tak terhindarkan dari blow dreyer, hair spray, catokan, dll. Tak jarang salon tersebut akan memakai bahan kimia untuk rambut. Hal ini bisa membuat rambut lama-kelamaan menjadi kering dan akhirnya rontok. Sebisa mungkin hindarilah bahan perawatan rambut dari bahan kimia.
Kontinu Memotong Ujung Rambut
Hal ini juga berguna untuk menghindari rambut bercabang. Klinik kecantikan menganjurkan untuk memotong rambut minimal 2 minggu sekali. Tak perlu memotongnya terlalu panjang, cukup ujung rambut saja yang dipotong. Jika poin-poin treatment di atas telah kamu lakukan. Maka hasilnya tidak akan mengecawakan kamu.
Olahraga
Menjaga kesehatan rambut tak melulu fokus ke rambutnya saja. Stres dan hormon yang tidak stabil bisa menjadi sebab rambut rontok. Untuk itu, olahraga mampu menjaga kesehatan mental. Sehingga, stres dan hormon bisa di netralisir dengan berolahraga rutin. Banyak jenis olahraga ringan yang dapat kamu lakukan di rumah tanpa perlu keluar rumah. Seperti sit up, crunch, jumping jacks, lunges, side lift, push up, squat, plank, stretching, dan yoga.
Masker Rambut Menggunakan Bahan Alami
Berikan nutrisi yang baik untuk rambut seperti memakai masker dari bahan alami. Bahan-bahan yang bisa kamu dapatkan dengan mudah. Seperti masker pakai putih telur, air kelapa yang dicampur garam, lidah buaya, dan lainnya.
Itulah 9 cara menjaga kesehatan rambut agar tidak rontok. Rambutmu adalah mahkotamu, jaga ia dengan baik untuk investasi kesehatan.