6 Langkah Mudah Diet Sehat untuk Remaja

Tipsseo.net - 6 langkah mudah diet sehat untuk remaja Remaja sering kali mengabaikan faktor kesehatan saat melakukan diet. Padahal, tujuan utama diet adalah untuk mendapatkan tubuh sehat. Masa remaja adalah masa bagi tubuh untuk bertumbuh dan berkembang secara signifikan. Untuk bisa tumbuh dengan baik, dibutuhkan nutrisi yang cukup, termasuk untuk perkembangan otak. Segala asupan harus dijaga agar tidak sampai kekurangan dan mengganggu kesehatan.


Remaja yang berdiet harus memilih cara yang aman dan sehat. Melakukan diet yang keliru dengan tujuan mendapatkan bentuk tubuh idaman dapat mengakibatkanremaja mengalami gangguan pertumbuhan. Diet yang disarankan adalah untuk remaja yang kelebihan berat badan atau obesitas. Manfaat diet bagi remaja dalam kondisi seperti itu adalah untuk menghindari penyakit berbahaya, seperti diabetes, jantung, dan darah tinggi.


diet sehat untuk remaja

Langkah Mudah Diet untuk Remaja

Prinsip diet sehat untuk remaja adalah menerapkan pola makan yang seimbang dan pembakaran kalori melalui olah raga. Menurunkan berat badan bagi remaja tidak boleh dilakukan dalam waktu singkat karena berpotensi mengganggu kesehatan. Untuk menghindari cara diet yang salah, sebaiknya menerapkan langkah-langkah berikut ini agar tubuh selalu sehat.


1. Jangan Malas Bergerak

Olah raga harus rutin dilakukan setiap hari, minimal 30 menit per hari. Jika sulit menahan makan, upayakan untuk terus bergerak. Aktivitas harian harus dipenuhi dengan gerakan dinamis yang menuntut tubuh tetap bergerak. Bisa jalan santai, menari, melakukan pekerjaan rumah dan aktivitas lain yang menyehatkan. Olahraga seperti jogging, bersepeda, atau berenang bisa menjadi pilihan, tetapi biarkan mereka memilih jenis olah raga yang disukainya.


2. Kurangi Makanan Manis

Daripada mengurangi makan, diet sehat untuk remaja lebih baik mengurangi makanan manis atau bahkan menghindarinya.Makanan manis hanya akan meningkatkan kalori dan membuat lemak menumpuk di dalam tubuh. Perbanyak makan sayuran, buah-buahan dan makanan berprotein tinggi seperti ikan laut, telur, dan udang. Makanan berserat dan berprotein tinggi mampu mencukupi kebutuhan nutrisi di dalam tubuh dan membuat perut kenyang lebih lama.


3. Tidak Menghilangkan Makanan Tertentu

Kunci sukses diet adalah memilih makanan dan minuman sehat dalam jumlah yang cukup setiap saat. Jadi tidak perlu melarang memakan jenis makanan tertentu karena justru akan membuatnya penasaran, kemudian ingin lagi dan lagi. Berikan saja pemahaman kepada para remaja bahwa makanan dan minuman yang dikonsumsinya harus dalam jumlah yang cukup, seimbang, dan menyehatkan.


4. Tidak Terburu-buru Saat Makan

Makan perlahan bermanfaat bagi diet sehat untuk remaja. Mengunyah makanan dengan perlahan membuat remaja tidak tersedak. Perut membutuhkan waktu sekitar 15 menit untuk mengirim sinyal ke otak bahwa dia sudah merasa kenyang. Manfaatkan waktu minimal 15 menit untuk menikmati makanan hingga perut selesai mengirimkan sinyal ke otak. Dengan demikian akan membanturemaja berhenti makan sebelum kekenyangan dan membuatnya tidak makan berlebihan.


5. Minum Air Putih yang Cukup

Air putih adalah cairan yang harus dikonsumsi dalam jumlah yang cukup sesuai kebutuhan agar tubuh bisa bekerja optimal. Tidak hanya itu, minum air putih dalam jumlah yang cukup juga membantu mengeluarkan racun-racun dalam tubuh dan meningkatkan laju metabolisme. Metabolisme yang meningkat inilah yang membantu proses penurunan berat badan.Minumlah minimal dua liter air putih setiap hari. Hal ini sangat baik untuk mencegah tubuh dari mengalami dehidrasi.


6. Mengurangi Makan Malam

Langkah ini efektif untuk menurunkan berat badan saat diet sehat untuk remajakarena proses metabolisme tubuh melambat pada waktu malam. Saat malam lebih baik makan dalam jumlah yang sedikit atau memilih makanan menyehatkan sekaligus mengenyangkan, seperti buah dan sayur. Sediakan cemilan berupa kacang rebus atau buah potong apabila merasa lapar di malam hari. Sebaiknya ada jarak yang cukup antara makan malam dan tidur.


Demikian 6 langkah mudah diet sehat untuk remaja. Dengan terus memperhatikan pola makan, juga jenis dan jumlah nutrisi yang dibutuhkan maka tubuh akan tetap sehat, meskipun sedang diet.

Post a Comment

Previous Post Next Post

Contact Form